­
Agama Islam dalam Kehidupan Modern | Lensa Beelte
Agama Islam dalam Kehidupan Modern
HomeIslam

Agama Islam dalam Kehidupan Modern

PropellerAds

Berbicara tentang agama Islam dalam kehidupan modern, terlebih dahulu perlu digarisbawahi  keharusan pemisahan antara agama dan pemel...

Akhlak Terhadap Allah
Akhlak Terhadap sesama manusia dalam Islam
Pertanggungjawaban Manusia dalam Islam


Berbicara tentang agama Islam dalam kehidupan modern, terlebih dahulu perlu digarisbawahi keharusan pemisahan antara agama dan pemeluk agama seperti ucapan Syaikh Muhammad Abduh, yaitu ajaran Islam tertutupi oleh perilaku kaum Muslim.

Islam memiliki prinsip-prinsip dasar yang harus mewarnai sikap dan aktivitas pemeluknya. Puncak dari prinsip itu adalah tauhid. Di sekelilingnya beredar unit-unit bagaikan planet-planet tata surya yang beredar di sekeliling matahari, yang tidak dapat melepaskan diri dari orbitnya. Unit-unit tersebut antara lain:

a. Kesatuan alam semesta
Dalam arti, Allah menciptakannya dalam keadaan amat serasi, seimbang, dan berada di bawah pengaturan dan pengendalian Allah SWT melalui hukum-hukum yang ditetapkan-Nya.

b. Kesatuan kehidupan
Bagi manusia ini berarti bahwa kehidupan duniawinya menyatu dengan kehidupan akhiratnya. Sukses atau kegagalan ukhrawi, ditentukan oleh amal duniawinya.

c. Kesatuan ilmu
Tidak ada pemisahan antara ilmu-ilmu agama dan ilmu umum, karena semuanya bersumber dari satu sumber yaitu Allah SWT.

d. Kesatuan iman dan rasio
Karena masing-masing dibutuhkan dan masing-masing mempunyai wilayahnya sehingga harus saling melengkapi.

e. Kesatuan agama
Agama yang dibawa oleh para Nabi kesemuanya bersumber dari Allah SWT, prinsip-prinsip pokoknya menyangkut akidah, syariah, dan akhlak tetap sama dari zaman dahulu sampai sekarang.

f. Kesatuan kepribadian manusia
Mereka semua diciptakan dari tanah dan Ruh Ilahi.

g. Kesatuan individu dan masyarakat
Masing-masing harus saling menunjang.

Islam --dalam hal urusan hidup duniawi-- tidak memberi rincian petunjuk, karena "Kamu lebih mengetahui tentang urusan duniamu (ketimbang aku)", demikian sabda Nabi Muhammad saw sebagaimana diriwayatkan oleh Imam Muslim.
Dari prinsip-prinsip semacam di atas, seorang Muslim dapat menyesuaikan diri dengan perkembangan positif masyarakatnya, dan karena itu pula Islam memperkenalkan dirinya sebagai "Agama yang selalu sesuai dengan setiap waktu dan tempat."

Kitab suci Al-Quran mempersilakan umat Islam untuk mengembangkan ilmu, menggunakan akalnya menyangkut segala sesuatu yang berada dalam wilayah nalar, yaitu alam fisika ini. Namun harus disadari oleh manusia, bahwa jangankan alam raya yang sedemikian luas, dirinya sendiri sebagai manusia belum sepenuhnya ia kenal.

Islam tidak menghalangi umatnya untuk memperoleh kekayaan sebanyak mungkin. Bahkan harta yang banyak dinamainya khair (baik) dalam arti perolehan dan penggunaannya harus dengan baik. Islam juga tidak melarang umatnya bersenang-senang di dunia, hanya digarisbawahinya bahwa kesenangan duniawi bersifat sementara, dan karena itu jangan sampai ia melengahkan dari kesenangan abadi, atau melengahan dari kewajiban kepada Allah dan masyarakat.

Umat Islam diperkenalkan oleh Al-Quran sebagai ummattan wasathan (umat pertengahan) yang tidak larut dalam spiritualme, juga tidak hanyut dalam alam materialisme.
Seorang Muslim, adalah memenuhi kebutuhannya dan mewarnai kehidupannya bukan ala malaikat, tetapi tidak juga ala binatang.

Manusia diakui sebagai makhluk yang amat mulia, dan jagat raya ditundukkan Tuhan kepadanya. Ia diberi kelebihan atas banyak makhluk-makhluk yang lain, tetapi sebagian kelebihan dan keistimewaannya --material dan material-- diperoleh melalui bantuan masyarakat.
Bahasa dan istiadat adalah produk masyarakatnya. Keuntungan material, tidak dapat diraihnya tanpa partisipasi masyarakat dalam membeli bagi pedagang, dan adanya irigasi walau sederhana bagi petani, serta stabilitas keamanan bagi semua pihak, yang tidak diwujudkan oleh seorang saja.

Kalau demikian, wajar jika hak asasinya harus dikaitkan dengan kepentingan masyarakatnya serta ketenangan orang banyak. 

Tuntutan moral Al-Quran menyatakan: "Hendaklah Anda mengorbankan sebagian kepentingan Anda guna kepentingan orang lain."
Name

Aceh,8,Al-Ilmu Nuurun,4,Antar Muka,2,Berita,36,Daerah,3,Ekbis,9,featured,8,Finansial,4,Gadgets,1,Hukum,9,Internasional,2,Islam,16,KPK,4,Lifestyle,4,Lokal,11,Luar Negeri,2,Nasional,32,Olah Raga,1,Opini,16,Otomotif,3,Peradaban Islam,7,Pojok Cerita,12,Politik,2,Ramadhan,6,Reusam,9,Ruang Desa,3,Rubrik,18,Sejarah,14,Seni dan Budaya,2,Serba serbi,12,Video,3,
ltr
item
Lensa Beelte: Agama Islam dalam Kehidupan Modern
Agama Islam dalam Kehidupan Modern
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEjBsk_RSKQd0k33V-y_1JpdV-mXwcfnfUIwpYfd_eTKYMs7X1Z57tcD188mkNCqj7QxtdtMt74ZDmCFmDRDikQGYQbNp7QjDFTuAJkJ_YzqDP_jx042dp9jX_4UCVh7KBFZS1_8nYQE-zf-/s640/images.jpg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEjBsk_RSKQd0k33V-y_1JpdV-mXwcfnfUIwpYfd_eTKYMs7X1Z57tcD188mkNCqj7QxtdtMt74ZDmCFmDRDikQGYQbNp7QjDFTuAJkJ_YzqDP_jx042dp9jX_4UCVh7KBFZS1_8nYQE-zf-/s72-c/images.jpg
Lensa Beelte
https://blangteumulek2017.blogspot.com/2017/07/agama-islam-dalam-kehidupan-modern.html
https://blangteumulek2017.blogspot.com/
http://blangteumulek2017.blogspot.com/
http://blangteumulek2017.blogspot.com/2017/07/agama-islam-dalam-kehidupan-modern.html
true
7148900875614583633
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS CONTENT IS PREMIUM Please share to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy